Papua No.1 News Portal | Jubi
Sentani, Jubi – Tim gugus tugas bersama lintas instansi terus saling berkoordinasi dalam menanggulangi pandemi covid-19 beserta dampaknya di Kabupaten Jayapura. Namun, masyarakat tetap dianggap sebagai garda terdepan dalam penanggulangan wabah global tersebut.
“Masyarakat sebagai garda terdepan, (sedangkan) tim gugus tugas di (lini) tengah, dan (lini) terakhirnya adalah tim medis. Kalau ada masyarakat berswadaya melakukan penyemprotan disinfektan, kami sangat mengapresiasi hal tersebut,” kata Bupati Mathius Awoitauw, Selasa (14/4/2020).
Awoitauw juga mengapresiasi upaya warga dalam memenuhi kebutuhan masker untuk khalayak. Dia meminta instansi teknis mendukung pendanaannya sehingga kegiatan produktif tersebut dapat memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga.
“Wabah covid-19 merupakan masalah bersama. Warga juga harus terbuka dan jujur dalam memeriksakan kesehatan mereka sehingga penanganannya lebih cepat dan tepat sasaran,” ujar Awoitauw.
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Jayapura Khairul Lie mengimbau warga membatasi aktivitas di luar rumah dan menghindari kerumunan orang. “(Penyebaran) virus ini (corona, penyebab covid-19) mengikuti gerakan (aktivitas) manusia. Hentikan semua kegiatan yang mengumpulkan banyak orang, dan tetap tinggal di rumah.” (*)
Editor: Aries Munandar